PROSEDUR PEMERIKSAAN HIP JOINT DENGAN KLINIS OSTEOARTHRITIS (OA) DI INSTALASI RADIOLOGI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU

RAYEN APRIALDI, 20002038 (2023) PROSEDUR PEMERIKSAAN HIP JOINT DENGAN KLINIS OSTEOARTHRITIS (OA) DI INSTALASI RADIOLOGI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU. D3 Teknik Radiologi thesis, UNIVERSITAS AWAL BROS.

[img] Text
KTI_RAYEN APRIALDI_20002038.pdf
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (4MB) | Request a copy
[img] Text
BAB 1_Rayen Aprialdi.pdf

Download (134kB)
[img] Text
Daftar Pustaka_Rayen Aprialdi.pdf

Download (218kB)

Abstract

Salah satu pemeriksaan radiologi adalah pemeriksaan Hip Joint. Kelainan yang terjadi pada bagian daerah Hip Joint diantaranya adalah osteoarthritis (OA). Osteoarthritis merupakan salah satu penyakit degeneratif yang dapat menyebabkan paling umum pada nyeri pinggul. Untuk melihat kelainan di daerah Hip Joint dengan klinis osteoarthritis yaitu menggunakan proyeksi Pelvis AP, lateral dan lateral frog-leg. Sedangkan di RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau menggunakan proyeksi rutin AP Pelvis atau AP Hip Joint dengan posisi pasien berdiri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui prosedur pemeriksaan radiologi Hip Joint dengan klinis osteoarthritis (OA) di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad Provinsi Riau dengan menggunakan proyeksi AP Pelvis apakah sudah dapat menegakkan diagnosa. Jenis penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan pengumpulan data dilakukan dengan pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dokumentasi dan studi literatur. Penelitian dilakukan di instalasi radiologi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau pada bulan 23 Juni - 08 September 2023 Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa teknik pemeriksaan Hip joint dengan klinis Osteoarthritis (OA) menggunakan proyeksi AP pelvis dengan posisi pasien berdiri, proyeksi tersebut sudah dapat menegakkan diagnosa, karena posisi berdiri lebih merefleksikan gambaran fungsional dari Hip Joint sehingga dapat terlihat dengan baik contohnya penyempitan joint space. Kesimpulannya, prosedur pemeriksaan Hip Joint dengan klinis osteoarthritis meliputi persiapan pasien, persiapan alat, dan teknik pemeriksaan AP Pelvis dengan posisi pasien berdiri.

Item Type: Thesis (D3 Teknik Radiologi)
Uncontrolled Keywords: OSTEOARTHRITIS, HIP JOINT, AP
Subjects: D3 Radiologi > X-Ray Konvensional
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Radiologi
Depositing User: RAYEN APRIALDI
Date Deposited: 13 Nov 2023 15:12
Last Modified: 13 Nov 2023 15:12
URI: http://repository.univawalbros.ac.id/id/eprint/245

Actions (login required)

View Item View Item