ANALISIS PERANAN RONTGEN THORAX PRE OPERASI PADA KASUS KANKER OVARIUM DI RSUD ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU

ELZA MAIZA, 17002006 (2020) ANALISIS PERANAN RONTGEN THORAX PRE OPERASI PADA KASUS KANKER OVARIUM DI RSUD ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU. D3 Teknik Radiologi thesis, UNIVERSITAS AWAL BROS.

[img] Text
17002006.pdf

Download (3MB)
[img] Text
BAB 1_ELZA MAIZA.pdf

Download (64kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA_ELZA MAIZA.pdf

Download (70kB)

Abstract

Data statistik kejadian kanker ovarium tahun 2018 di Indonesia menunjukkan bahwa untuk kasus baru yang muncul pada tahun 2018 berada pada peringkat ke-10 dan kasus kematian berada pada peringkat 8. Sedangkan jumlah pasien yang melakukan rontgen thorax pre operasi pada kasus kanker ovarium di RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau dari tahun 2019 sampai dengan April 2020 sebanyak 58 orang. Kasus terbanyak ditemukan pada wanita usia 40-57 tahun. Salah satu persiapan sebelum operasi kanker ovarium adalah dengan melakukan rontgen thorax. Proyeksi yang digunakan Postero Anterior (PA) atau Antero Posterior (AP). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peranan rontgen thorax pre operasi pada kasus kanker ovarium di Rumah Sakit RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif melalui observasi lapangan, studi kepustakaan, wawancara dan dokumentasi. Penelitian dilakukan di Instalasi Radiologi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau dari bulan Juni-Juli 2020. Rontgen thorax tidak memerlukan persiapan khusus selama pemeriksaan, hanya melepas benda-benda yang dapat mengganggu gambaran radiograf dan memberikan komunikasi terhadap pasien. Pemeriksaan rontgen thorax pre operasi pada kasus kanker ovarium menjadi indikator yang menentukan prosedur pembedahan bagi pasien. Ini untuk observasi penyakit potensal seperti metastase dan effusi pleura. Jika pasien berpotensi sakit, pembedahan tidak dianjurkan.

Item Type: Thesis (D3 Teknik Radiologi)
Uncontrolled Keywords: Rontgen Thorax, Pre Operasi, Kanker Ovarium
Subjects: D3 Radiologi > Radiografi Thorax
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Radiologi
Depositing User: ELZA MAIZA IZA
Date Deposited: 04 Aug 2023 08:48
Last Modified: 04 Aug 2023 08:48
URI: http://repository.univawalbros.ac.id/id/eprint/166

Actions (login required)

View Item View Item