ANALISIS PAPARAN DOSIS RADIASI JARAK AMAN PETUGAS RUMAH SAKIT DI RUANG ICU RSUD ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU

QURROTA A'YUN, 19002046 (2022) ANALISIS PAPARAN DOSIS RADIASI JARAK AMAN PETUGAS RUMAH SAKIT DI RUANG ICU RSUD ARIFIN ACHMAD PROVINSI RIAU. D3 Teknik Radiologi thesis, UNIVERSITAS AWAL BROS PEKANBARU.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (368kB)
[img] Text
FULL TEXT_19002046_Qurrota A’yun.pdf
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Intensive Care Unit (ICU) adalah suatu bagian dari rumah sakit yang mandiri dengan staf yang khusus dan perlengkapan yang khusus yang ditunjukkan untuk observasi, perawatan, dan terapi pasien-pasien yang menderita penyakit mengancam nyawa. Pasien diruang ICU kondisinya tidak stabil sehingga memerlukan bantuan alat-alat intensif karena keterbatasan pasien inilah maka dari itu pemeriksaan dilakukan diruang ICU menggunakan pesawat mobile unit. Latar belakang penelitian ini adalah Ketika pengeksposan berlangsung, petugas rumah sakit diantaranya ialah dokter,perawat, serta staff yang berada di ruangan ICU ada beberapa yang tidak menjaga jarak sejauh mungkin dari sumber radiasi. Kemudian pintu didalam ruangan tidak tertutup dengan rapat dikhawatirkan akan ada peluang kebocoran radiasi pada pintu. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai dosis radiasi pada ruang ICU agar dapat menentukan jarak titik aman petugas rumah sakit di ruang ICU RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode eksperimen. Pengambilan data dalam penelitian dengan cara pengukuran paparan dosis radiasi pada 4 titik dengan pengulangan 3 kali setiap titiknya dan penelitian dilakukan pada bulan Juli 2022. Data yang didapat akan dianalisa dengan membandingkan hasil pengukuran dengan NBD berdasarkan Perka BAPETEN No.15 tahun 2015 untuk mengetahui nilai jarak aman bagi petugas rumah sakit di ruangan tersebut. Berdasarkan hasil pengukuran pada 4 titik pengukuran menunjukkan bahwa 3 titik pengukuran masih dalam batas aman dan satu titik dalam batas tidak aman. Namun titik yang paling direkomendasikan untuk petugas rumah sakit selain petugas radiasi dinyatakan paling aman pada titik D yaitu ruang staff ICU.

Item Type: Thesis (D3 Teknik Radiologi)
Uncontrolled Keywords: Paparan Dosis Radiasi, Ruang Intensive Care Unit (ICU), Jarak aman
Subjects: D3 Radiologi > Keselamatan, Kesehatan Kerja (K3)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Radiologi
Depositing User: QURROTA AYUN
Date Deposited: 10 Jan 2023 09:04
Last Modified: 17 Jul 2023 03:47
URI: http://repository.univawalbros.ac.id/id/eprint/127

Actions (login required)

View Item View Item