Hubungan Pengetahuan Infeksi Nosokomial Dengan Praktik Pencegahan Dan Pengendalian Infeksi Oleh Radiografer Di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad Provinsi Riau

Christy Amanda, Stephanie (2024) Hubungan Pengetahuan Infeksi Nosokomial Dengan Praktik Pencegahan Dan Pengendalian Infeksi Oleh Radiografer Di Instalasi Radiologi Rumah Sakit Umum Daerah Arifin Achmad Provinsi Riau. D3 Teknik Radiologi thesis, Universitas Awal Bros.

WarningThere is a more recent version of this item available.
[img] Text
FULL KTI_STEPHANIE CHRISTY AMANDA_21002044.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (3MB)

Abstract

Infeksi nosokomial menjadi suatu rintangan global bagi rumah sakit, dikarenakan mengakibatkan morbiditas dan mortalitas meningkat, menimbulkan biaya perawatan medis yang lebih tinggi sertamemperpanjang durasi penanganan. Oleh karena itu, penanganan infeksi nosokomial dipandang sebagai elemen penting pada kesehatan. Penelitian ini bertujuan meneliti hubungan pengetahuan infeksi nosokomial dengan praktik pencegahan dan pengendalian infeksi oleh radiografer di Instalasi Radiologi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau. Menggunakan variabel dependen yaitu praktik serta variabel independen yaitu pengetahuan. Data primer dikumpulkan secara observasi langsung serta memberikan kuisioner kepada radiografer. Metode pengumpulan sampel menggunakan non probability sampling. Lokasi pelaksanaannya di Instalasi Radiologi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau pada Maret-Mei 2024. Hasil persentase pengetahuan infeksi nosokomial dan praktik pencegahan dan pengendalikan infeksi sama-sama memiliki persentase 100% dengan kategori yang baik, sedangkan hasil koefisien korelasi sebesar 0,709 signifikansi (Sig.) 0,000 yang disimpulkan adanya hubungan pengetahuan infeksi nosokomial dengan praktik pencegahan dan pengendalian infeksi oleh radiografer di Instalasi Radiologi RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau.

Item Type: Thesis (D3 Teknik Radiologi)
Subjects: D3 Radiologi > Keselamatan, Kesehatan Kerja (K3)
Depositing User: Stephanie Christy Amanda
Date Deposited: 27 Feb 2025 02:36
Last Modified: 27 Feb 2025 02:36
URI: http://repository.univawalbros.ac.id/id/eprint/314

Available Versions of this Item

Actions (login required)

View Item View Item